KODE BARANG : JDSYN020104
Jam Dinding Syn Kalong begitulah julukan/nama
untuk jam dinding ini. Jam Syn Kalong adalah jam antik buatan Germany. Mempunyai bentuk klasik dengan mahkota terdiri dari 3 buah
pion yang terbuat dari kayu. Di bagian tengahnya terdapat ornament karangan
bunga dari bahan ukiran kayu, obor dan anak panah warna kuning terbuat dari
bahan kuningan, yang menambah kesan elegan dan berkarakter. Jam ini
diperkirakan diproduksi tahun 1830 – 1850an.
Plat jam berbentuk
bulat dengan diameter = 19 cm, dengan angka Romawi dan dasar plat dengan bahan kuningan
yang mempunyai motif yang indah, dengan jarum motif klasik warna hitam sehingga
jam dinding Syn Kalong ini kelihatan lebih indah dan berwibawa.
Jam Syn Kalong
ini digerakkan secara mekanik (TIDAK
PAKAI BATERE) oleh 2 buah bandul
yang mempunyai bentuk yang indah terbuat dari bahan kuningan : @ 900 gr/12,6 cm/ Ø = 3,6 cm, dan
pendulum = 25 gr/19 cm diameter = 6,6 cm, dengan motif.
Jam Syn Kalong ini
dikerek tiap hari atau lebih sering disebut Jam
Harian.
Jam Syn Kalong
ini mempunyai bel cukup besar terletak di
atas mesin jam (di dalam) berdentang tiap setengah jam sekali dengan suara bel
tiing, bila jarum panjang jam tepat di angka 12 akan berdentang sesuai penunjuk
jam pada saat itu (misal: pk. 08.00, maka jam akan berdentang 8X ting).
Kondisi jam Dinding Syn Kalong; mesin dan body
original, berfungsi dengan baik, akurat, bersih dan TIDAK dekil. Barang Antik TIDAK harus/ selalu kelihatan
dekil.
Jam Dinding Syn
Kalong ini cocok ditempatkan di Tamu, R. Keluarga, R. Makan, R. Kerja Rumah Anda, sehingga dapat menambah kesan yang berbeda
dan tersendiri bagi Pemiliknya.
Dimensi : Tinggi = 99 cm, Lebar = 34 cm, Tebal
= 19,5 cm
Untuk pemesanan barang JANGAN LUPA
mencantumkan KODE BARANG, terima kasih.
Temukan
jam-jam antik, menarik, unik dan berkualitas hanya di onoantikgallery.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar