Jam Dinding Syn Sin atau sering dikenal dengan sebutan Jam ALPUKAT, karena bentuk bandulnya seperti buah alpukat.
Jam Syn Sin kali ini tipe jam Syn Sin DELF merupakan salah satu jam buatan Holland dengan warna plat jam terbuat dari keramik/porselen berwarna BIRU, dengan pendulum/bandul yang bergoyang di dalam, dibuat sekitar tahun 1970an.
Jam Syn Sin ini terbuat dari kayu oak yang tekstur dan bentuk jam ini sangat bagus dan mempunyai ciri khas mahkota yang indah terbuat dari bahan kuningan atas dan bawah plat jam jam dan 2 buah pilar berulir. Khusus untuk tipe DELF ini salah satu tipe jam alpukat yang jarang/langka karena bentuknya yang indah dan tipe kelas atas yang tentu harganya mahal.
Jam Syn Sin DELF ini terdiri dari : Body jam berikut Mahkota bagian atas terdapat patung Dewa Atlas yang memanggul bumi ( ceritanya Dewa Atlas kalah berperang melawan Dewa Zeus dan sebagai hukumannya Dewa Atlas memanggul Bumi tempat para Dewa dan Dewi tinggal agar Bumi dalam perjalanannya dapat stabil dan seimbang).
Plat/piringan jam dengan Ø = 13,4 cm, berwarna dasar putih dan motif warna BIRU mempunyai style tersendiri yang merupakan ciri khas jam buatan Holland, ke empat sudutnya terdapat motif warna BIRU, di bagian tengah plat jam terdapat gambar pemandangan pedesaan di Negeri Kincir Angin Belanda yang artistik berwarna BIRU juga. Bagian lubang bandul pendulum terdapat keramik/porselen dengan motif berwarna BIRU juga.
Bandul logam = 2 buah, masing-masing = 1325 gr/10,6 cm Ø = 6,5 cm, seperti buah alpukat dari kuningan, dan pendulum/slinger/bandul yang bergoyang, berupa orang naik kuda yang berada didalam kotak. Rantai berikut pengait terbuat dari kuningan.
Kondisi mesin (buatan FHS dengan No. Seri : 261-080A, 73-32 cm/125.780) dan body original, berfungsi dengan baik/jalan, akurat, antik dan menarik serta bersih tidak dekil. Kondisi barang antik TIDAK harus tampak kusam/dekil.
Jam Syn Sin DELF ini bunyi tiap setengah jam sekali dengan suara bel ting, dikerek tiap 8 hari sekali/mingguan.
Jam Syn Sin mempunyai beberapa ukuran : Besar/JUMBO, sedang, dan kecil. Jam Syn Sin DELF ini adalah yang berukuran BESAR.
Dimensi : Tinggi = 60,5 cm, Lebar = 25,5 cm, Tebal = 15 cm.
Untuk pemesanan barang JANGAN LUPA mencantumkan KODE BARANG, terima kasih.
Temukan jam-jam Antik, Klasik, Unik dan Berkualitas hanya di Onoantikgalllery.
JALP010805 barang apa masih ada? Harga berapa?
BalasHapus